BerandadeNewsMalam Takbiran, Pemkab Garut Bersama Tim Gabungan Lakukan Pembersihan Sarana Kesiapan Shalat...

Malam Takbiran, Pemkab Garut Bersama Tim Gabungan Lakukan Pembersihan Sarana Kesiapan Shalat Idul Fitri 1444 H

Dejurnal.com, Garut – Pemerintah Kabupaten Garut bersama unsur Forkopimda dan SKPD, melakukan Peninjauan Pospam, Penertiban PKL dan Pembersihan Sarana Kesiapan Solat Idul Fitri Tahun 2023, sepanjang jalan Ahmad Yani Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut, pada hari Jum’at tanggal 21 April 2023 Pukul 20.00 WIB.

Tim Gabungan TNI/Polri dan Satpol PP serta Pegawai LH dan Damkar Pemda Kabupaten Garut dipimpin langsung Wakil Bupati dan Sekda, bergerak dari Gedung Pendopo Garut menuju Pos Pam Depan Bank BJB Garut, untuk melaksanakan Pembersihan Sarana Persiapan Sholat Idul Fitri, yang di bantu dengan 2 alat berat dan sekitar 40 Armada Dumtruk dari DInas LH, Damkar dan BPBD, melaksanakan penertiban dan pembersihan sampah Pedagang Kaki Lima ( PKL ) di sepanjang Ruas Jalan Ahmad Yani – Siliwangi – Alun Alun Garut.

Menurut Wakil Bupati Garut, dr. Helmi Budiman mengatakan, kegiatan ini dalam rangka menertibkan PKL untuk persiapan menjelang idul fitri setelah berdagang sampai pukul 22.00 WIB malam.

“Alhamdulillah, malam ini setelah memberi kesempatan kepada para PKL untuk berdagang, kita tertibkan terutama penanganan sampahnya, esok hari harus sudah clear,” ujarnya.

Hal senada disampaikan oleh Kepala Dinas LH Jujun bahwa pihaknya menerjunkan tim penyapu ke empat penjuru lokasi yang harus bersih. “Kita turunkan 40 armada termasuk tim penyapu, alat berat juga diturunkan karena malam ini harus sudah selesai,” ujarnya.

Lanjut Jujun, empat penjur yang harus steril ini dari alun alun Garut sampai ke bank BJB. “Diperkirakan tonase sampah yang akan dihasilkan dalam kurun waktu semalam jelang idul fitri ini sekitar 300 ton. “Namun pastinya nanti di timbang, semua petugas LH stanby untuk penanganannya,” ujarnya.

Sementara menurut Kasatpol PP, dalam giat penertiban ini ada yang dilakukan secara terbuka dan tertutup. ” Untuk yang terbuka, ya ini penertiban PKL yang harus steril menjelang pagi, sementara yang tertutup kita laksanakan operasi pekat,” pungkasnya.

Kegiatan sterilisasi dan pembersihan sampah di pusat kota Garut berakhir sampai menjelang subuh ini, dilaksanakan dengan tertib dan damai.***Yohaness

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI