Dejurnal.com, Jakarta – Kesedihan Menkumham Yasonna Laoly karena Elisye Widya Ketaren, yang merupakan isteri tercintanya wafat juga dirasakan oleh Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Terbukti AHY juga meluangkan waktunya untuk melayat mendiang istri Menkumham Yasonna Laoly, Elisye Widya Ketaren, ke Rumah Duka Sentosa RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta.
Pada kesempatan itu, AHY mendoakan agar Yasonna Laoly diberi ketabahan dan kekuatan. “Tadi malam, saya menyampaikan duka cita yang mendalam secara langsung kepada Menkumham Bapak Yasona Laoly di rumah duka RSPAD Gatot Subroto, atas kepergian istri tercinta,” ujar AHY.
Dia berharap mendiang istri Menkumham Yasonna Laoly, Elisye Widya Ketaren mendapatkan tempat mulia disisi Tuhan YME.
“Semoga ibu Elisya Widya Ketarendiberi tempat terbaik disisi Tuhan YME. dan pak Yasona Laoly beserta keluarga yang ditinggalkan senantiasa dibetikan kekuatan dan ketabahan Amin,” paparnya.***Muh Nurcholis