Senin, 4 November 2024
BerandadeNewsPlang Ciri Khas Aula Pemda Karawang Terkesan Tak Terawat

Plang Ciri Khas Aula Pemda Karawang Terkesan Tak Terawat

Dejurnal.com, Karawang – Gedung Aula Husni Hamid berlokasi di lingkungan Gedung Kantor Plaza Pemerintah Daerah (Pemda) Karawang, dimana sehari-harinya dipakai untuk beragam kegiatan pemerintahan maupun dari luar pemerintahan. Posisi gedung ini berada persis bersebelahan dengan ruang kerja Bupati Karawang, dan Wakil Bupati Karawang serta Sekretaris Daerah Kabupaten Karawang.

Ironisnya, plang Gedung Aula ini terkesan amburadul seolah kurang pemeliharaam dari bagian umum pemda.

Diperoleh keterangan Gedung yang dulu dibangun dengan anggaran Rp 1.449.985.000 tahun 2019 lalu, melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kabupaten Karawang untuk
mengalokasikan anggaran
Pembangunan Fasilitasi Umum dan Ruang Publik Rehabilitasi Aula Husni Hamid.

Namun sangat disayangkan ketika bagian dalam gedung Aula tersebut dibuat sedemikian mewahnya, akan tetapi di bagian luarnya terlihat amburadul dan bahkan Plang Nama Gedung Husni Hamid pun terlihat tak terurus sehingga terkesan pengurus yang ditugaskan untuk merawat gedung Aula Husni seperti tak serius.

Hingga Jumat siang (16/9/2022), Kasubag Rumah Tangga Setda dan pengurus yang bertugas mengelola Aula Husni Hamid belum berhasil dihubungi dejurnal.com.***Gd/RF

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI