Dejurnal.com, Karawang – Pembukaan Seleksi Pelatihan Berbasis Kompetensi BLK Disnakertrans Karawang Angkatan IV telah dilaksanakan di Gedung Balai Latihan Kerja Disnakertrans Karawang pada tanggal 7 Oktober 2021
Terdapat 12 Kelas Pelatihan, Sub Kejuruan yang dibuka untuk Angkatan dengan jenis pelatihan diantaranya, Administrasi Perkantoran, Automotif, Garment Apparel, Elektro, Tekhnik Las dan Listrik Industri.
Setiap Sub Kejuruan yang dibuka menerima siswa sejumlah 16 orang, Total jumlah yang ikut serta dalam pelatihan keterampilan di Balai Latihan Kerja Karawang sebanyak 192 orang. Sebagian besar calon peserta pelatihan lebih dominan berasal dari Kabupaten Karawang.
Kasubag Tata Usaha Adi Kusuma S.E menyampaikan pesan kepada peserta untuk menjalankan kegiatan pelatihan dengan serius guna memperoleh kompetensi sebagai bekal di dunia kerja.
Ia juga mengharapkan kepada peserta yang akan melaksanakan kegiatan pelatihan, untuk dapat mengembangkan kemampuan, sehingga dapat lulus pada ujian sertifikasi kompetensi yang dilaksanakan oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).
Pelatihan Berbasis Kompetensi untuk Angkatan IV akan dilaksanakan mulai tanggal 11 Oktober 2021 di workshop kejuruan masing-masing.
Selama proses seleksi berlangsung Balai Latihan Kerja Disnakertrans Karawang menerapkan protokol kesehatan yang ketat. Peserta diwajibkan untuk mengukur suhu badan sebelum masuk ke ruangan tes, menjaga jarak minimal satu meter dan memakai masker.**Gd/Rf