Dejurnal.com, Karawang – Walaupun dihuyur hujan sejam pagi sampai selesai batas pencoblosan yang di beri waktu akhir sampai jam 13.00 WIB sesuai kesepakatan para calon kades, Pilkades Karang Tanjung berjalan lancar, keempat calon gantian mencoblos sesuai nomor urut masing-masing.
Penghitungan suara dimulai pukul 13.30, masing masing para pendukung ke empat calon sangat antusias menyaksikan penghitungan suara yang berjalan lancar
“Alhamdulillah lancar dan yang dikhawatukan hujan pas penghitungan tidak terjadi,” ujar salah satu panitia pilkades.
Di detik-detik terakhir dan beberapa sisa lagi kartu suara hasilnya sudah di ketahui siapa yang unggul, dan hasil penghitungan akhir pukul 17.30 panitia mengumumkan hasilnya yang di tunggu tunggu oleh masing masing pendukung,
1. H Ade Kosasih mendapat 1022
2. Jauhari, SH mendapat 1709
3. Amirudin mendapat 546
4. Hermawan mendapat 53
Dengan demikian Nomor 2 Juhari, SH memenangkan hasil pilkades Karang Tanjung Kecamatan Lemah Abang Masa Bakti 2020/2026.
Di tempat kediaman massa pendukung Juhari, SH bersuka ria atas kemenangan tapi dengan tertib dan tidak berlebihan
“Ini amanah dari masyarakat Karang Tanjung untuk enam tahun ke depan kemenangan kita semua dan tidak ada golongan mari kita bersama memajukan desa Karang Tanjung,” ujar Jauhari, SH.
Joni salah satu pendukung mengatakan kepada dejurnal.com di kediaman Juhari, SH.
“Ini kemenangan masyarakat desa Karang Tanjung, kemenangan kita bersama,” pungkasnya.
Sementara itu, himbauan dari pihak panitia pilkades pesta demokrasi sudah berakhir mari kita bersatu lagi dan panitia juga menyarankan kepada calon yang menang dan yang kalah harus bersatu dan tidak ada kubu-kubuan.
“Alhamdulilah beres dan aman,” kata H Eka Herdiansyah selaku Ketua Pilkades.***Hman