Dejurnal.com, Bandung – Bupati Bandung Dadang Supriatna melaksanakan kegiatan Bunga Desa (Bupati Ngamumule Desa) di Desa Sukanagara Kecamatan Soreang, Jum’at (20/1/2023) malam.
Bunga Desa pertama di tahun 2023 ini dilakukan Dadang Supriatna setelah sepanjang hari melakukan kegiatan Rembug Bedas ke-17 dan 18 di Desa Soreang dan Desa Sukajadi kecamatan setempat dengan membagikan 286 paket sembako untuk ojek pangkalan di pendopo kantor kecamatan Soreang.
Kegiatan Bunga Desa yang diisi dengan pagelaran wayang golek oleh dalang Bhatara Sena Sunandar Sabda Palon dari Giri Harja Jelekong ini mendapat perhatian warga dari berbagai daerah.
Pada kegiatan Bunga Desa, Bupati Bandung meminta masukan dari masyarakat dalam upaya peningkatan pembangunan di Kecamatan Soreang, serta membangun kebersamaan melalui program pentahelix dalam membangun daerah.
Bupati Bandung juga mensosialisasikan program Bedas Market, yakni melibatkan 10 orang dari tiap desa untuk berwirausaha.
“Dengan 270 desa dan 10 kelurahan di Kabupaten Bandung, nantinya ada 2800 orang yang akan dilibatkan dan dilatih melalui program Bedas Market,” katanya.
Dadang Supriatna menyebutkan, untuk menggulirkan program Bedas Market di Kabupaten Bandung tercatat ada sekitar 16.000 produk UMKM. Bedas Market akan dilaunching pada Februari 2023 mendatang. *** Sopandi