Rabu, 1 Mei 2024
BerandadePolitikPemilu 2024Ketua PPK Kecamatan Margahayu Pastikan Proses Rekapitulasi Kondusif, Jurdil dan Transparan

Ketua PPK Kecamatan Margahayu Pastikan Proses Rekapitulasi Kondusif, Jurdil dan Transparan

Dejurnal.com, Bandung – Ketua PPK Kecamatan Margahayu Kabupaten Bandung, Tidzar Dzakarulloh memastikan proses rekapitulasii hasil Pemilu 2024 tingkat Kecamatan Margahayu berlangsung kondusif, jujur adil dan transparan.

Hal tersebut disampaikan Tidzar Dzakarulloh di sela rekapitulasi has Pemilu 2024 tingkat Kecamatan Margahayu di Gedung Serbaguna Desa Sayati Komplek Permata Kopo RT 06 RW10 Kecamataan Margahayu Kabupaten Bandung, Selasa (20 /2/ 2024).

Tidzar Dzakarulloh mengatakan, jadwal rekapitulasi dari KPU untuk tingkat kecamatan Margahayu 5 hari, terhitung dari tanggal 20 Februari sampai selesai, dimana di Kecamatan Margahayu jumlah TPS sebanyak 356 dan kotak suara 1.780.
“Di Kecamatan Margahayu dengan metode 2 panel. Kita mulai dari Desa Sukamenak dan Kelurahan Sulaiman, ” katamya.

Mananggapi himbauan Kapolsek Margahayu yang mengatakan agar jadwal rekapitupasi diatur supaya tidak memforsil tenaga, menurut Tizdar pihaknya mengambil keputusan berdasar kesepakatan.

” Pada intinya, kita mengambil keputusan berdasarkan kesepakatan semua seteakholder yang ada di dalamnya. Untuk waktu kita melihat kondisi, karena saksi juga maksimal yang masuk itu 2 dari parpol peserta pemilu, ” pungkas Tizdar. *** Sopandi

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI